sergap. Id, KUPANG – Anggota DPRD Kota Kupang asal Partai Nasdem, It Basuki, dilaporkan ke Polsek Oebobo, karena memukul Lurah Naikoten 1, Budi Isak.

Kasus pemukulan terjadi di depan rumah Ketua RT 05 RW 02 Naikoten 1 pada Minggu (25/4/21) sore, sekira pukul 17.00 Wita.

Aksi koboi tersebut terjadi saat Lurah sedang mendampingi Tim BPBD dan PUPR Kota Kupang melakukan pendataan rumah warga yang terdampak bencana banjir yang melanda Kota Kupang 4 April 2021 lalu di wilayah Naikoten 1.

Ketua LPM Kelurahan Naikoten 1, Djemy Saefatu, mengatakan, kasus pemukulan terjadi dihadapannya.

“Saat itu It datang ke arah TKP sambil teriak Budi.. Budi….. Dan, saat berhadap-hadapan dengan Pak Lurah, tiba-tiba It memukul ke arah bahu kiri hingga Pak Lurah nyaris jatuh,” beber Saefatu.

Hingga berita ini diturunkan, Lurah Budi sedang diperiksa penyidik di ruang Kanit Reskrim Polsek Oebobo. (AS/AS)

KOMENTAR ANDA?

Silakan masukkan komentar Anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini