Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, drg. Domi Mere, sedang menjelaskan penambahan jumlah pasien positif corona kepada wartawan di Kupang.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, drg. Domi Mere, sedang menjelaskan penambahan jumlah pasien positif corona kepada wartawan di Kupang.

sergap.id, KUPANG – Jumlah orang terjangkit virus corona di Provinsi NTT terus meningkat dari 71 menjadi 76 setelah hari ini, Selasa (29/5/20), bertambah 5 orang yang berasal dari Kabupaten Ende Klaster Magetan 2 orang, dan 3 orang dari Kota Kupang, transmisi lokal.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, drg. Domi Mere kepada wartawan di Kupang, Selasa, 19 Mei 2020.

Mere menjelaskan, tiga pasien di Kota Kupang itu memiliki kaitan erat dengan almarhum FK, pasien positif corona asal Kota Raja, Kota Kupang, yang meninggal dunia pada Selasa (12/5/20) lalu.

“Berdasarkan tracing contact yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Kupang, tiga pasien itu memiliki kontak erat dengan almarhum,” ujarnya.

Mere mengaku, saat ini Dinas Kesehatan Kota Kupang masih terus melakukan penelusuran kontak pasien postif Covid-19 di 4 kelurahan, yakni Kelurahan Nunleu, Kelurahan Oesapa, Kelurahan Kuanino, dan Kelurahan Tuak Daun Merah (TDM).

Sementara itu, kepada SERGAP, Selasa (19/5/20) sore, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTT, Dr. Marius Ardu Jelamu, MSi, mengatakan, penambahan tiga orang di Kota Kupang tersebut berasal dari keluarga almarhum FK.

Ketiganya diduga terjangkit dari almarhum. “Tiga orang itu, ya istrinya, anaknya, dan saudaranya almarhum,” ucap Marius.

Berikut jumlah kasus Positif Covid-19 per kabupaten/kota di Provinsi NTT, Selasa, 19 Mei 2020:

  1. Kabupaten Sikka 26 kasus
  2. Kota Kupang 18 kasus (6 dinyatakan sembuh, 1 meninggal dunia)
  3. Kabupaten Manggarai Barat 12 kasus
  4. Kabupaten Sumba Timur 7 kasus
  5. Kabupaten Ende 6 kasus
  6. Kabupaten TTS 2 kasus
  7. Kabupaten Rote Ndao 2 kasus
  8. Kabupaten Flores Timur 1 kasus
  9. Kabupaten Nagekeo 1 kasus
  10. Kabupaten Manggarai 1 Kasus

Total 76 kasus positif Covid-19 di NTT, 69 diantaranya sedang menjalani masa isolasi dan perawatan, 6 dinyatakan sembuh, dan 1 meninggal dunia (FK). (ns/cis)

1 Komentar

  1. Kita patuhi himbauan pemerintah agar tetap dirumah. Jangan bepergian jika tidak terlalu penting. Jaga kebersihan badan dan makan makanan bergizi.

KOMENTAR ANDA?

Silakan masukkan komentar Anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini