Korban bentrok Tiles-RI
Korban luka tembak

sergap.id, KEFA – Paulus Oki, korban penembakan di batas negara Timor Leste (Tiles) dan RI dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Senin (25/8/2025).

Paulus diduga ditembak oleh polisi Tiles saat pecah bentrok antar warga Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat, TTU, Indonesia, dengan warga Oekusi, Tiles, di Desa Inbate. Paulus menderita luka tembak di punggung dan bahu bagian kanan.

Bentrok dipicu pergeseran patok batas wilayah Tiles-RI yang masuk sejauh 200 meter ke Desa Inbate, Indonesia.

Sementara itu, sebuah video yang beredar di media sosial, tampak peluru menembus bahu kanan Paulus.

“Tam nok i, poi nok i (peluru masuk lewat sini, keluar lewat sini), ujar salah satu pria dalam Bahasa Dawan saat menunjuk bekas peluru di bahu korban.

Kapolres TTU, AKB Eliana Papote, mengatakan, situasi di lokasi bentrokan sudah Kembali normal. Saat ini sedang dilaksanakan olah TKP oleh unit investigasi Sat Reskrim Polres TTU. (ri/ri)

Komentar Sesuai Topik Di Atas