Anton Ba'i (baju putih) sedang bincang santai dengan Tim Suksesnya di Kediamannya di Nangaroro, Nagekeo.
Anton Ba'i (baju putih) sedang bincang santai dengan Tim Suksesnya di Kediamannya di Nangaroro, Nagekeo.

sergap.id, NANGARORO – Pileg 2024 telah usai. Para caleg yang terpilih bersuka cita, satu diantaranya adalah Anton Sukadame Wangge atau yang lebih akrab disapa Anton Ba’i. Ia adalah purnawirawan Polri yang awal karinya dimulai di Korps Brimob Polda Sulawesi Selatan.

Anton terpilih menjadi Anggota DPRD Kabupaten Nagekeo dari Dapil 2 (Nangaroro, Keo Tengah, Mauponggo) berdasarkan Pleno Kecamatan dengan perolehan suara 1126.

Caleg Partai Nasdem  ini unggul 7 suara dari Caleg Nasdem lainnya, yakni Yohanes Paulus Babo yang memperoleh 1119 suara.

Sementara pesaing Anton lainnya, yakni Yosephus Dhenga hanya mampu meraup 380 suara, Alberta R Srihardyastuti 17 suara, Siprianus Lalu 190 suara, Arnoldus Dhae 711 suara, Margareta Maria Dhina 10 suara, Andreas Lewa 252 suara, Gaspar Taka 101 suara, dan Indo Tang 3 suara.

Total suara yang diraih Partai Nasdem di Dapil 2 Nagekeo sebanyak 3999.

“Setelah pensin per 1 Februari tahun kemarin, saya putuskan pulang kampung. Saya berniat bangun kampung halaman di sisa hidup saya. Karena lumayan lama saya bertugas di Sulawesi Selatan. Kurang lebih 38 tahun (sejak lulus polisi 1984 hingga pensiun 2022). Karena itu saya punya motto; anak rantau pulang kampung bersama rakyat bangun desa”, ungkap pria dengan pangkat terakhir Iptu ini saat bincang-bincang dengan SERGAP di kediamannya di Nangaroro, Nagekeo, Kamis (28/2/24) malam.

Menurut Anton, hasil yang diraihnya adalah kemenangan rakyat sekaligus tanggung jawab yang harus ia tunaikan untuk memenuhi kepentingan hidup rakyat.

“Mari kita bergandengan tangan membangun Nagekeo menuju perubahan yang lebih baik”, ajaknya. (sg/sdv)