Pater George Ludwig Kirchberger SVD
Pater George Ludwig Kirchberger SVD semasa hidup.

sergap.id, MOF – Kabar duka datang dari Ledalero. Pater George Ludwig Kirchberger SVD, salah seorang imam katolik yang semasa hidupnya juga bekerja sebagai dosen di Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif (IFTK) Ledalero meninggal dunia.

Minggu (4/6/23) pagi, sekitar pukul 05.30 Wita, Pastor yang akrab disapa Pater Kirch ini jatuh dari tempat tidurnya. Ia kemudian dilarikan ke Klinik St. Elisabeth Nita untuk mendapat pertolongan. Selanjutnya ia dilarikan ke RSU TC Hillers Maumere. Namun Senin (5/6/23) sore, sekitar pukul 16.30 Wita, kondisinya semakin kritis dan para dokter meminta untuk diberikan Sakramen Minyak Suci. Dan, pada pukuol 19.44 Wita, ia menghembuskan nafas terakhirnya.

Kabar kematian Pater Kirch ini disampaikan Pater Yopy Sadipun kepada SERGAP, Senin (5/6/23) malam.

Berikut riwayat Pater Kirch yang ditulis oleh Pastor Hubertus Tenga SVD Person In Charge dari Provinsi SVD Ende untuk urusan WNA  yang diambil dari data dan arsip yang tersimpan di Kantor KWI Perwakilam Maumere:

Pater Kirch lahir pada tanggal 27 Mei 1947 di Kastl, negara bagian Bavaria, Jerman. Ia adalah anak sulung dari pasangan Ludwig Kirchberger dan Elisabeth Kirchberger.

Tahun 1953 Pater Kirch masuk Sekolah di Kastl sampai 1958. Dari 1958 sampai tahun 1964 ia belajar di  Missiongymanasium St. Peter Tirschenreuth.

Tahun 1964 sampai tahun 1967 Pater Kirch melanjutkan sekolah di Reuschling-Gymanasium Ingelstadt, dan Juli 1967 Pater Kirch menerima Ijasah ABITUR dari Reuchling Gymansium Ingelstadt.

Selanjutnya September 1967 Pater Kirch masuk Novisiat Serikat Sabda Allah (SVD) di St. Gabriel, Mödling, Austria.

Tahun 1968 sampai 1975 melanjutkan studi Filsafat dan Teologi di Staatlich anerkante Philosophisch-Theologische Hochshule St. Gabriel, Mödling, Austria. Ia kemudian ditahbiskan menjadi Imam pada 11 Mei 1975 dan Juli 1975 ia menerima ijasah Magister der Theologische dari Universitas Wina, Austria.

Tanggal 10 Nopember 1975 Pater Kirch tiba di Indonesia via Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, dan terhitung sejak Agustus 1976, Pater Kirch bertugas sebagai dosen dan formator di STFK Ledalero.

Tahun 1983 sampai 1986 ia melanjutkan Pendidikan Licensiat dan Doktorat dalam Bidang Theologi di Philosophisch-Theologische Hoschschule SVD St. Augustine – Theologische Falultaet angeschlossen an das Pontificium Atheneum Sancti Anselmi de Urbe.

Setelah menyelesaikan Pendidikan jenjang doktoratnya dalam bidang Teologi, Pater Kirch Kembali ke Indonesia dan kembali mengabdi sebagai dosen di STFK Ledalero dan juga sebagai formator di Seminari Tinggi St. Paulus – Ledalero Maumere. (ys/ys)