Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, drg. Domi Mere.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, drg. Domi Mere.

sergap.id, KUPANG – Dua warga Kabupaten Rote Ndao terkonfrimasi positif corona berdasarkan hasil tes swab di lab PCR RSUD WZ Yohanes Kupang dan Lab Ekmet Jakarta.

“Dua sampel ini merupakan sampel rujukan dari RSUD Ba’a, Rote Ndao. Dua-duanya positif,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, drg. Domi Mere kepada wartawan di Kupang, Selasa (12/5/20) sore, pukul 15.00 Wita.

Menurut Domi, dengan bertambahnya dua pasien tersebut menjadikan NTT memiliki 18 pasien terkonfirmasi positif corona. Namun 2 dari 18 itu telah dinyatakan sembuh, yakni pasien 01 El Asamau dan 1 dari klaster Sukabumi.

“Berdasarkan hasil tes swab dua kali berturut-turut terhadap salah satu warga klaster Sukabumi, dia dinyatakan negatif corona. Sementara satu dari sembilan orang klaster Sukabumi yang positif corona telah dinyatakan sembuh dan dibolehkan pulang ke rumah,” tutupnya. (cs/cs)

KOMENTAR ANDA?

Silakan masukkan komentar Anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini