Air terjun tujuh tingkat Oehala

sergap.id, SOE – Anda pernah melihat air terjun bertingkat? Belum? Hm..! Segeralah atur waktu untuk berkunjung. Paling tidak diakhir pekan ini. Karena disini anda akan disuguhi kesejukan dan pemandangan yang indah.

Air terjun tujuh tingkat ini berada di Desa Oehala, Kecamatann Molo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).

Sumber airnya berasal dari Gunung Mutis, sebuah gunung yang memiliki ketinggian 2.458 mdpl dan menjadi gunung tertinggi di wilayah Timor Barat.

Jarak menuju Oehala hanya sekitar 13 kilo meter dari So’e, ibukota TTS.

Daerah wisata ini masih sangat alami, jauh dari peradaban modern.

Debit airnya cukup besar namun tidak dalam. Cocok untuk mandi ria bersama anak-anak.

Akses menuju air terjun pun cukup mudah. Terdapat papan petunjuk jalan sebagai pemandu utama. Kondisi jalannya pun mulus dan lebar.

Disini juga terdapat tempat parkir, tanaman hias, kedai kopi, dan kios-kios kecil yang menjual berbagai aneka makanan dan minuman.

Namun saat menuju spot utama Air Terjun, pengunjung harus menyiapkan tenaga ekstra dan hati-hati. Karena terdapat 132 anak tangga berkelok-kelok dan menurun menuju air terjun.

Kurang lebih 10 menit berjalan kaki, pengunjung akan langsung disambut dengan pesona indahnya air terjun.

Karena itu, bagi kalian yang sedang berkunjung ke Kota So’e, jangan lupa mampir di Oehalla.

Kini, tempat ini mulai ramai dikunjungi wisatawan yang datang dari luar kota So’e. Apalagi pada hari Sabtu atau Minggu.

Tak sedikit pula bule Eropa, Amerika dan Cina yang berkunjung.

Inilah salah satu keajaiban Tuhan yang patut dinikmati.

Kedai Kopi di lokasi air terjun tujuh tingkat Oehala.

Selamat berkunjung! (Vitus Join Junior)

KOMENTAR ANDA?

Silakan masukkan komentar Anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini